12 Karakter Zodiak Pria, cari tahu sipat baik buruk pasanganmu

Karakter Zodiak Pria - Memahami karakter seseorang adalah sebuah pekerjaan yang tidak mudah untuk dilakukan. Kesalahan dalam memahami karakter pasangan sering kali menjadi hambatan dalam hubungan yang tengah dijalin. Hal ini memang sangat sulit dihindari karena setiap orang memiliki karakter yang berbeda. Oleh karenanya, kita perlu menyesuaikan diri dengan kebiasaan dan karakter yang dimiliki pasangan kita. Mengetahui karakter pasangan sudah pasti akan memberi banyak manfaat karena hal tersebut dapat digunakan untuk mencegah atau meminimalisir perselisihan yang sering terjadi akibat kesalahpahaman.
Karakter Zodiak Pria
Karakter Zodiak Pria

Salah satu yang sering digunakan untuk mengetahui karakter seseorang adalah berdasarkan zodiaknya. Mengetahui karakter pria berdasarkan zodiaknya sudah pasti tidak akurat, namun ini bisa dijadikan gambaran untuk mengetahui karakter umum pasangan kita. Bagi para wanita yang ingin tahu bagaimana karakter pasanganmu, berikut kami tampilkan karakter pria berdasarkan zodiaknya.

1. Aries (21 Maret-19 April)
Jika pasangan Anda berzodiak Aries, Anda akan jarang menemukan ia ada dalam keadaan terpuruk. Pria Aries sangat suka menantang dirinya dalam berbagai hal. Ia adalah sosok yang kuat, gagah berani, optimis, dan penuh perjuangan. Ia juga akan melakukan segala sesuatu dengan sungguh-sungguh. Namun sayangnya, mereka juga bertemperamen buruk sehingga mudah sekali marah. Pria berzodiak Aries suka melakukan segala sesuatu dengan caranya sendiri. Tak mengherankan jika ia bisa merasa gusar ketika terlalu lama menunggu Anda yang tengah berdandan. Tapi sekalipun cepat marah, pria Aries juga dapat ditenangkan jika Anda sesegera mungkin melakukan apa yang ia inginkan.

2. Taurus (20 April- 20 Mei)
Pria Taurus sangat sulit untuk didapatkan. Anda harus berusaha keras untuk menemukan jalan menuju hatinya. Tapi saat Anda berhasil memilikinya, maka tidak diragukan lagi kesetiaannya pada Anda. Pria berzodiak Taurus adalah tipe orang yang memiliki kehidupan stabil dan sederhana. Oleh karenanya, segala sesuatu dalam hidupnya dapat dengan mudah diprediksi. Pria Taurus cenderung melakukan hal yang sama berulang kali, seperti makan di restoran yang sama dengan menu yang sama. Karena sifatnya yang mudah diprediksi, menjalani hidup bersama pria Taurus bisa menjadi menenteramkan. Taurus adalah sosok yang apa adanya, hangat, penuh perhatian, dan dapat dipercaya. Akan tetapi, pria Taurus juga sangat keras kepala sehingga Anda perlu lebih berkompromi padanya.

3. Gemini (21 Mei-20 Juni)
Pria berzodiak Gemini merupakan sosok yang ramah, cerdas, santai, fleksibel, tidak mudah cemburu, dan mudah beradaptasi. Ia juga seorang komunikator yang suka membagikan cerita lucu untuk membuat Anda tertawa. Untuk mengimbangi kelebihan komunikasi yang dimiliki pria Gemini ini, Anda pun harus siap jadi pendengar yang baik. Sekalipun tampak sebagai pribadi yang menyenangkan, pria Gemini memiliki kecenderungan yang mengkhawatirkan, yaitu suka mendua. Jadi, persiapkan diri Anda jika menjalin hubungan dengan pria Gemini karena mereka sangat mungkin memiliki pikiran untuk melakukan perselingkuhan atau poligami.

4. Cancer (21 Juni-22 Juli)
Pria yang memiliki zodiak berlambang kepiting ini memiliki karakter yang hangat, jujur, dan perhatian. Pria Cancer akan berusaha untuk menjaga dan melindungi pasangannya sepenuh hati. Mereka menghargai kepercayaan lebih dari apapun. Namun, pria Cancer juga bisa jadi pribadi yang sangat menjengkelkan karena ia suka mengambil alih segala sesuatu. Tapi Anda harus sadar, jika karakter yang selalu ingin ambil kendali ini didasari atas keinginannya untuk memastikan kebahagiaan Anda. Pria Cancer bisa jadi terlalu sensitif dan moody di kondisi tertentu. Oleh karenanya, jika ia sedang mengalami masalah, Anda harus bisa menghiburnya.

5. Leo (23 Juli-22 Agustus)
Pria Leo memiliki karakter yang pemberani, karismatik, tampan, dan lucu. Mereka juga tak takut untuk datang dengan ide baru dan mengambil risiko untuk semua hal yang ia yakini. Mereka mampu menarik orang dengan semangat dan energi positif yang dimilikinya. Karakter inilah yang menyebabkan pria Leo mudah untuk dicintai. Namun, pria Leo juga termasuk dalam tipe yang pemilih soal pasangan. Jadi jika Anda terlibat hubungan asmara dengan pria Leo, pastikan Anda dapat menjaga intensitas keromantisan hubungan Anda. Pria Leo juga selalu berusaha keras untuk memanjakan Anda, namun sebagai gantinya, Anda harus menunjukkan kesetiaan mutlak padanya. Jika ia merasa tidak mendapat perhatian yang cukup dari Anda, ia bisa saja mencari perhatian itu dari orang lain. Oleh karenanya, pastikan bahwa ia merasa bahwa ialah orang yang paling penting dalam hidup Anda.

6. Virgo (23 Agustus-22 September)
Pria berzodiak Virgo memiliki karakter berdedikasi, tekun, pintar, fleksibel, memiliki banyak energi untuk melakukan hal-hal positif, dan perfeksionis. Tapi dibalik banyak sifat positifnya itu, pria Virgo juga merupakan sosok yang suka mengkritik. Sifat perfeksionis yang dimilikinya membuat pria Virgo selalu ingin jadi yang terbaik dalam segala hal, termasuk jadi orang yang terbaik bagi Anda. Sifat positif ini akan sangat membantu Anda ketika Anda sedang memerlukan bantuan untuk mengerjakan sesuatu. Tapi tak bisa dipungkiri jika sifatnya yang suka mengkritik kadang terasa sangat menjengkelkan. Tapijangan memasukkannya ke dalam hati karena jauh di lubuk hatinya, pria Virgo adalah orang yang paling keras pada dirinya sendiri.

7. Libra (23 September-22 Oktober)
Pria Libra adalah sosok yang suka menghabiskan waktu berkualitas bersama pasangan. Ia juga tidak suka bertengkar. Ia lebih memilih mengalah saat adu argumen daripada mempertahankan pendapatnya. Sekalipun pria Libra selalu berusaha sekuat tenaga untuk membuat Anda bahagia, terkadang apa yang ia lakukan malah membuat hubungan Anda tidak seimbang. Sifatnya yang suka mengalah ini membuat hubungan Anda berat sebelah. Untuk mencegah hal ini, Anda harus bisa membuatnya jujur pada Anda. Mintalah padanya untuk selalu mengatakan apa yang ia rasakan agar tidak mengganjal di hatinya. Hal ini penting karena jika masalah yang ada selalu disimpan saja dalam hati, ini bisa menjadi bom waktu yang akan menghancurkan hubungan Anda. Di samping itu, pria Libra adalah sosok yang cerdas, tekun, dan mudah membuat keputusan tepat dengan pertimbangan yang cermat. Kepribadiannya yang toleran juga membuatnya mampu melihat situasi dari perspektif yang berbeda. Ia adalah orang yang mudah bergaul, harmonis, dan ramah. Ia juga berusaha sekuat tenaga untuk tidak melakukan sesuatu yang menyakiti hati orang lain.

8. Scorpio (23 Oktober-22 November)
Kepala batu adalah julukan yang tepat bagi pria berzodiak Scorpio. Ketika ia merasa bahwa ia benar, ia akan berjuang mati-matian mempertahankan argumennya. Di samping sifat keras kepalanya itu, pria Scorpio juga merupakan sosok yangtanggap, jeli, dan penuh perhatian. Ia juga cerdas, berpengetahuan luas, penuh perhatian, pemberani, setia, dan menginspirasi. Namun ia juga posesif, pencemburu, dan agak obsesif. Saat Anda menjalin hubungan dengan pria Scorpio, ia harus tahu segala hal tentang Anda, bahkan hingga detail terkecilnya. Tapi di  sisi lain, ia merasa enggan untuk memberi tahu detail kegiatannya pada Anda. Untuk bisa menghadapi sifat posesifnya itu, Anda dituntut memiliki kesabaran ekstra. Jika Anda bisa bertahan, tak diragukan lagi hubungan Anda akan berjalan harmonis.

9. Sagitarius (22 November-21 Desember)
Pria berzodiak Sagitarius memiliki karakter yang sangat mandiri dan menyukai kebebasan. Ia adalah seorang petualang yang tidak suka menjalani hubungan yang terlalu mengekang. Inilah yang jadi salah satu penyebab putus nyambungnya hubungan asmara yang dijalin pria Sagitarius. Meski begitu, dengan  sifatnya yang tak ingin dikekang itu, pria Sagitarius juga tidak akan mengekang Anda. Jadi dalam hubungan yang Anda jalani, Anda tetap bisa melakukan apapun yang Anda sukai dan mencari jalan tengah agar hubungan asmara Anda tetap berjalan lancar.

10. Capricorn (22 Desember-19 Januari)
Priaberzodiak Capricorn adalah pria ambisius, serius, dan berfokus pada kesuksesan karirnya. Keinginannya untuk mencapai semua tujuan membuatnya tak ragu menomorduakan hal lainnya, termasuk Anda. Dengan sifat ini, tak diragukan lagi jika pasangan Anda sangat mungkin menggenggam kesuksesan. Tapi Anda juga harus memiliki kesabaran ekstra karena ia tak ragu untuk membatalkan janji kencan karena alasan pekerjaan. Sekalipun mengesalkan, tapi jika Anda bisa mengatasinya, Anda akan memiliki pasangan yang bisa diandalkan karena pria Capricorn adalah orang yang bisa dipercaya dan akan selalu ada di sisi Anda dalam suka maupun duka.

11. Aquarius (20 Januari-18 Februari)
Pria Aquarius adalah sosok yang suka menyembunyikan perasaannya. Ia adalah sosok humanis yang akan selalu mementingkan orang lain dibanding dirinya sendiri. Oleh karenanya, banyak pria Aquarius yang suka melakukan kegiatan sosial atau jadi relawan kemanusiaan. Meski seringkali ia akan membuat Anda gemas karena sikapnya yang cenderung ramah dan suka membantu orang lain, pria Aquarius adalah orang yang penuh perhatian, penyayang, berpikiran terbuka, mandiri, dan sangat peduli pada pasangannya. Ia juga sangat bisa mendengar masukan yang dilontarkan padanya. Kelemahannya adalah ia merasa tak nyaman menunjukkan perasaannya pada orang lain, termasuk pasangannya, sehingga tak jarang pasangan Aquarius tidak mengetahui seberapa besar rasa cinta yang dimilikinya.

12. Pisces (19 Februari-20 Maret)
Pria dengan zodiak Pisces memiliki sifat yang peka, peduli, manis, ramah, dan baik hati. Ia tidak segan untuk melakukan segalanya untuk membuat Anda bahagia. Pria Pisces dikenal sebagai orang yang paling romantis diantara zodiak lainnya. Ia juga pandai membuat nyaman orang-orang di sekitarnya, hingga terkadang melukai dirinya sendiri. Sayangnya, pria Pisces juga pribadi yang sensitif sehingga jika Anda berbicara atau melakukan sesuatu yang menyinggung perasaannya, ia akan merasa sakit hati dan sulit memaafkan Anda. Mencintai seorang Pisces bisa menjadi tantangan yang berat jika ia menunjukkan sikap yang defensif dan menutup diri. Namun jika ia benar-benar mencintai Anda, ia pasti akan memaafkan dan kembali percaya pada Anda.

Itulah 12 karakter pria berdasarkan zodiaknya. Ingatlah, bahwa apa yang dikatakan zodiak tidak selalu benar karena bagaimana pun juga masing-masing pribadi memiliki karakter dan keunikannya sendiri. Zodiak hanya berfungsi sebagai panduan yang memberi gambaran umum mengenai karakter seseorang. Jadi, jika Anda benar-benar ingin mengetahui karakter orang yang berarti bagi Anda secara tepat, jalan terbaik yang bisa dilakukan adalah dengan menghabiskan waktu berkualitas bersama untuk saling mengenal satu sama lain secara lebih dalam. Semoga bermanfaat!

Erika P
Gombalanmaut.com

Belum ada Komentar untuk "12 Karakter Zodiak Pria, cari tahu sipat baik buruk pasanganmu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel